Friday 2 October 2015

#214 Cinta Paket Hemat by Retni S.B.

Judul : Cinta Paket Hemat
Sub Judul : -
Serial : -
Penulis : Retni S.B.
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit : pertama kali terbit pada April 2007 (cetak ulang cover baru pada September 2013)
Tebal : 280
ISBN : 9789792298352
Genre : Contemporary Romance

Format : paperback
Status :  punya sendiri
Lokasi Cerita : Jakarta

Rating : 2/5

Blurb : Wajah lumayan, karier ada, dukungan keluarga nggak pernah kurang, punya teman se-geng yang asik abis, bisa ketawa kapan saja, dan... statusnya bukan jomblo. Itulah Pipit. Semua itu cukup jadi modalnya untuk bahagia, kan? Memang. Tapi, sejak dia mendadak ketiban rezeki jadi ibu bagi Lio, bocah laki-laki umur lima tahun, hidupnya berubah 180 derajat! Putus dengan pacar, tenaga dan emosi terkuras ke sana-sini, pekerjaan kacau-balau---bahkan sampe dipecat---teman-teman menjauh.... Aduh! Semua berantakan! Apa yang bisa membuat hidupnya kembali cerah seperti dulu? Dokter yang memeriksanya menyarankan supaya dia segera punya pacar. Ha! Mana ada sih cowok yang mau menerima dia lengkap satu paket dengan Lio? Pak Sapta yang dewasa dan mapan saja, yang mampu melimpahinya dengan perhatian dan hadiah serbasempurna, tak ingin keasikannya dengan Pipit ditengahi Lio.... Kebalikan dengan Aries. Ah, cowok sinting itu malah mampu membuat Lio menjadi tenang. Tapi sebelnya, cowok itu hobi benar adu mulut... mulutnya gak ada brentinya nyela dan berkomentar... 

Review

Hidup Pipit sangat sempurna. Wajahnya lumayan, kariernya semakin menanjak, keluarganya sangat mendukung apapun yang dilakukan Pipit, dan... punya pacar yang sayang padanya. Tapi gempa di Yogyakarta memutar balik kehidupan Pipit hingga seratus delapan puluh derajat. Kakak kandung Pipit dan suaminya meninggal dunia dalam kejadian tersebut dan menyisakan Lio, sang keponakan Pipit.

Pipit menjadi satu-satunya wali bagi Lio. Mengasuh anak tidak pernah terpikirkan oleh Pipit, apalagi mengasuh anak dengan autis seperti Lio. Ada banyak aspek-aspek membesarkan Lio yang belum dipahami Pipit. Beruntung ada Aries, yang juga menjadi wali Lio. Tapi Aries adalah mahkluk menyebalkan. Ia sering berselisih paham, mengejek dan beradu mulut dengan Pipit.

Kesibukan mengurus Lio membuat pekerjaan Pipit menjadi berantakan hingga akhirnya pihak perusahaan memutuskan untuk memberhentikan Pipit. Pacarnya pun memutuskan Pipit karena Pipt juga tak punya waktu buatnya. Hidup Pipit hancur dan Aries pun tak peduli padanya.

***

Dari segi cerita, Cinta Paket Hemat ini tak berbeda dengan buku Retni yang lain. Pola yang sama dan dengan kontak fisik yang minimalis, berbeda dengan Metropop yang lain.

Bicara tentang karakter, karakter dalam buku ini juga terbilang biasa saja. Cukup sama dengan karakter di buku Retni yang lain. Buat saya, diantara karakter Pipit dan Aries, saya lebih respek kepada Aries. Aries itu mengerti banget tentang hidup Lio yang sulit. Tapi Pipit buat saya cukup menyebalkan. Dia hanya fokus pada dirinya dan lupa kalau Lio itu butuh perhatian meski dari deskripsi Pipit itu peduli pada Lio. 

Point lebih buku ini terletak pada informasi tentang anak autisme dan tentang kegiatan menjelajahi gua yang diselipkan secara rapi oleh Retni.

Point :
- Story : (+)
- Cover (+)
- Character : (-)
- Writing Style : (-)
- Moral / Intereating Trivia : (+)

No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah berkomentar. Komentar sengaja dimoderasi untuk menghindari spam.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...