Monday 8 May 2017

#284 : So, I Married The Anti Fan by Kim Eun-Jeong

Judul : So I Married The Anti Fan
Sub Judul : -
Penulis : Kim Eung Jeong
Penerbit : Penerbit Haru
Tahun Terbit : Oktober 2015 (pertama kali terbit pada September 2010)
Tebal : 525
ISBN : 9786027742611
Genre : Contemporary Romance

Format : paperback
Status : pinjem Lilies @ Purple Bookish

Blurb :Aku tinggal dengan idola paling terkenal se-Korea.Tapi Aku adalah antifan-nya.

H, salah satu bintang pemicu hallyu wave akan tinggal dengan antifan-nya dalam sebuah variety show.

Mr. H: Tentu saja aku bisa menangani antifan-ku. Aku ini pria yang penuh dengan kejutan

Ms. L: Sebagai antifan-nya, aku akan membuka semua rahasia busuknya. Lihat saja nanti

Begitu berita itu keluar, para fans Mr. H segera membentuk pertahanan untuk melindungi idolanya.

Dan jika Ms. L melukai Mr. H barang sedikit pun maka mereka tidak segan2 untuk bertindak.

Review

Geun Young adalah seorang wartawan di sebuah majalah. Di kantornya Geun Young sering dianggap gadis bodoh dan selalu mendapat tugas meliput berita yang tidak penting. Sebenarnya Geun Young bukan gadis bodoh, dia hanya seorang gadis ceroboh yang sering melakukan tindakan atau berbicara tanpa memikirkan akibatnya terlebih dahulu.

Suatu ketika Geun Young ditugaskan untuk meliput pembukaan klub malam milik seorang rtis terkenal, JJ. Di acara tersebut Geun Young melihat seorang selebritis terkenal, Hu Joon sedang berperilaku kasar pada seorang gadis, artis yang tidak begitu terkenal bernama In Hyong. Tanpa berpikir panjang Geun Young merekam adegan tersebut.

Keadaan diperparah oleh mabuknya Geun Young, marah-marah tak tentu arah yang berakhir pada muntahnya Geun Young di sepatu Hu Joon. Keesokan harinya Geun Young menerbitkan artikel tentang kelakuan tak sopan yang dilakukan Hu Joon.

Geun Young lupa kalau Hu Joon adalah selebritis terkenal yang punya fanbase yang kuat. Segera saja dirinya menjadi tumpuan kemarahan para fans dan Geun Young pun dipecat dari kantornya. Geun Young pun bingung bagaimana dia melanjutkan hidupnya mengingat dia punya banyak tunggakan listrik di apartemen yang disewanya dan juga tunggakan cicilan gaun pesta yang dibelinya secara impulsif.


Pihak Hu Joon sendiri awalnya tak ambil pusing atas rindakan Geun Young. Namun ketika Geun Young pun mulai menyatakan dirinya sebagai anti fan dari Hu Joon dan mulai "menyerang" Hu Joon dengan melakukan protes di depan kantor manajemen Hu Joon, maka Ji Hyang sebagai manajer Hu Joon mengambil tindakan.

Pihak manajemen merancang sebuah acara tentang selebriti yang dimanajeri oleh antifannya. Hal ini dimaksudkan agar para anti fan tahu bagaimana sesungguhnya kehidupan yang dijalani seorang selebritis yang sering tak tertangkap kamera. Nama acara tersebut adalah So I Married The Anti Fan. Pada episode pertama dipilihlah Hu Joon sebagai selebriti dan Geun Young sebagai anti fan merangkap semi manajer Hu Joon.

Awalnya Geun Young berkeberatan mengikuti acara tersebut. Dia tak sudi berdekatan dengan Hu Joon yang sangat dibencinya. Namun jumlah uang yang ditawarkan kepadanya membuat Geun Young bisa melunasi cicilan-cicilannya. Apalagi perjanjian menyebutkan kalau Geun Young bisa tinggal di apartemen yang dijadikan lokasi syuting, sementara apartemen Geun Young sudah diambil alih oleh pemiliknya.

Melakukan syuting bersama orang yang paling dibenci bukanlah perkara gampang. Emosi Geun Young sering terpancing melihat tingkah Hu Joon. Tapi Ji Hyang sebagai manajer selalu berusaha menertralkan keadaan. Pelan-pelan Geun Young belajar kalau menjadi seorang selebritis ternyata tidaklah mudah. Tidak seglamor yang ditampilkan di televisi.

Serangan para fans berat Hu Joon terhadap Geun Young pun terus berlangsung sejak episode pertama ditayangkan. Dan puncaknya ketika secara tidak sengaja Geun Young menabrak mobil yang disupirinya ketika mengantar Hu Joon ke lokasi syuting. Para fans marah besar pada Geun Young. Mereka menganggap kalau Geun Young berniat membunuh Hu Joon. Tanggapan di internet pun tak kalah sadisnya. Malah orangtua Geun Young di kampung marah besar padanya. Geun You ng merasa berada di titik terendah dalam hdiupnya.

Geun Young mendapatkan rahasia kecil Hu Joon, rahasia yang berkaitan dengan gadis yang masih dicintainya namun kini telah menjadi milik orang lain. Ternyata In Hyong adalah gadis yang tak pernah berhenti dicintai Hu Joon dan selama ini JJ sebagai teman Hu Joon ternyata merebut In Hyong dari sisi Hu Joon. Kini Geun Young terbelah antara membantu Hu Joon atau tetap menjadi antifan Hu Joon.

The Reason I Read This

Buku ini hasil pinjeman dari Lilis jadi... kan harus dibalikin ya... Yah... Dibaca dulu lah. Tapi hingga review ini selesai dibuat buku ini belum saya kembalikan juga. Dulu katanya Lilis sih, dia punya stok buku ini satu lagi jadi yang versi ini bisa buat saya aja #eh

Storyline / Plot

Ceritanya dikemas ringan. Yah... seperti menonton drama Korea gitu deh tapi dalam bentuk tulisan. Alurnya berjalan agak lambat dan ada kejutan luar biasa menjelang akhir cerita yang benar-benar diluar dugaan saya.

Character

Awalnya sih saya tuh sebel sama sosok Geun Young. Bukan karena dia menjadi anti fan Hu Joon tapi karena sikap sembrononya itu. Udah tua gitu loh kok malah seperti anak-anak. Tapi gimana ya... bahkan di drama Korea karakter ceweknya kadang diawal cerita juga bersikap seperti anak-anak kan? Untuk karakter Hu Joon sendiri sih saya malah ngerasa pengin ngejitak itu cowok. Bersedia banget sih disakiti JJ demi cintanya sama In Hyong.

The Ending

Saya suka dengan anti klimaks menjelang akhir yang dibuat oleh Kim Eun Jeong. Benar-benar diluar dugaan. Dan anti klimaks itu benarcbenar menyelesaikan masalah tanpa masalah *serasa jadi iklan Pegadaian*

My Impressions (How Did It Affect Me)

Diluar dugaan saya suka pada buku ini. Dari yang bacanya hanya ogah-ogahan saja saya malah jadi nggak bisa berhenti membaca buku ini. Seperti yang saya katakan diatas, membaca buku ini seperti menonton drama Korea hanya saja dalam bentuk tulisan.

The Reason You Must Read This

Kalau kamu penasaran pada karya-karya fiksi romance para penulis Asia Timur, atau kalau kamu ingin membaca buku romance rasa drama Korea, kamu wajib membaca buku ini.

Ohya... Buku ini sudah diangkat ke layar lebar yang dibintangi oleh Park Chanyeol dan Yuan Shanshan. Tunggu review filmnya beberapa hari lagi ya...

Trailer So I Married My Anti Fan



No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah berkomentar. Komentar sengaja dimoderasi untuk menghindari spam.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...