Monday 18 July 2016

#262 Divergent #0,1 - #0,4 : Four by Veronica Roth

Judul : Four : A Divergent Collection
Sub Judul : -
Serial : Divergent #0,1 - #0,4
Penulis : Veronica Roth
Penerbit : Mizan Fantasi
Tahun Terbit : Desember 2014 (pertama kali terbit pada Juli 2014)
Tebal : 288
ISBN : 9789794338599
Genre : Young Adult, Dystopia

Format : paperback
Status : punya sendiri

Blurb : Dua tahun sebelum Beatrice Prior menentukan takdirnya, putra pemimpin Abnegation melakukan hal yang sama. Tobias Eaton berkhianat dari Abnegation, berpindah ke Dauntless, dan berubah menjadi Four. Mencari kebebasan dan kehidupan yang bebas dari masa lalu. Ternyata di Dauntless pun Four masih meragukan pilihannya. Apalagi secara tak sengaja dia mengetahui persekongkolan antara pemimpin Dauntless dan Erudite. Sementara, sang Ibu yang ternyata masih hidup menginginkannya bergabung dengan factionless.

Haruskah Four kembali berkhianat? Pantaskah faksi 'tanpa pamrih' yang ternyata menyembunyikan monster sekejam Marcus Eaton diselamatkan? Four dihadapkan pada pilihan sulit. Mungkinkah pengkhianatan memunculkan kebebasan?

Four: A Divergent Collection, mengisahkan perjalanan Divergent Trilogy dari sudut pandang Tobias Eaton. Dengan bonus tiga kisah ekslusif bersama Tris. Kisah pelengkap Divergent Trilogy yang romantis dan penuh aksi.


Review

Four : A Divergent Collection secara singkat adalah kisah perjalanan hidup Tobias Eaton sebelum, ketika dan setelah ia bertransformasi menjadi Four. Buku ini terbagi dalam empat bagian ditambah satu bagian eksklusif yang diambil dari buku dan film Divergent. Empat bagian utama dalam buku ini yaitu :

The Transfer. Menceritakan tentang Tobias yang menjalani simulasi penempatan faksi dan ketika dirinya baru saja masuk menjadi anak baru ddi faksi Dauntless. Saat simulasi berlangsung ternyata Tobias pun bertemu dengan orang yang sama yang mengawasi Beatrice menjalani simulasi penempatan faksi. Siapa lagi kalau bukan cewek badass Tori. Di bagian ini juga akhirnya terungkap mengapa Tobias mendapat julukan Four.

The Initiate. Di bagian ini bercerita tentang hari-hari Four menjalani harinya sebagai peserta inisiasi. Sedikit tak jauh berbeda dengan Beatrice, Four pun mendapat seorang instruktur yang peduli pada perkembangannya, hanya saja instruktur Four seorang cowok. Hari-hari sebagai peserta inisiasi dijalani Four dengan tekun meski dirinya banyak mendapatkan hambatan dari Eric yang terkenal arogan dan sok tahu. Maklum saja awalnya Eric berawal dari faksi Erudite yang dikenal akan kepintarannya. Eric merasa tersaingi oleh kehadiran Four yang mengalami kemajuan pesat. Benar saja, sewaktu masa inisiasi berakhir sudah biasa diduga siapa yang berhak mendapatkan peringkat pertama dalam keseluruhan tes yang dilakukan oleh tim Dauntless.

The Son. Dari judulnya saja sudah dapat ditebak tentang apa bab ini. Apalagi kalau bukan tentang kisah Four sebelum masuk ke faksi Dauntless, ketika dirinya masih menjadi Tobias Eaton bagi faksi Abnegation. Di bab ini terungkap seluruh cerita kekejaman yang dialami Tobias. Memiliki ayah yang kejam dan tak pantas menjadi seorang pemimpin faksi yang terkenal akan tindakan tanpa pamrih. Belum lagi sang ibu yang meninggal dunia secara mendadak. Ternyata sang ibu pun tak sanggup menghadapi kekejaman suaminya. Di bab ini pun akan terungkap siapa sebenarnya yang suka mendatangi apartemen Four di Dauntless.
The Traitor. Buat saya bab ini lebih tepat dinamakan bab The Instructor. Soalnya di bab ini adalah perjalanan kehidupan Four setelah dirinya resmi menjadi anggota faksi Dauntless dan tentunya masa ketika dirinya bertemu dengan Beatrice aka. Tris. Paska lulus menjadi anggota Dauntless, Four punya kesibukan menjadi anggota tim pengawas keamanan yang diselingi oleh kegiatan menjadi instruktur bagia peserta inisiasi baru. Ketika melaksanakan tugasnya Four mengetahui rahasia besar yang sedang terjadi diantara Dauntless dan Erudite.

Exclusive Scenes. Bagian ini sih nggak usah dijelaskan lagi. Ingat ketika Tris melompat ke lubang besar dari atas gedung tinggi? Nah, adegan itu kan dari sisi Tris, maka di bab ini akan ada perasaan pertama Four ketika dirinya melihat kelebatan abu-abu yang turun dari atas yang ternyata seorang cewek dari faksinya dulu.

Buat saya kumpulan novella Divergent ini jauh lebih mengasyikan dari buku Divergent itu sendiri. Seru saja membaca cerita dari sudut padang seorang Four yang terkenal dengan pembawaannya yang tenang dan tato yang menyebar di belakang punggungnya. Ternyata Four yang hebat itu hanyalah manusia biasa yang punya masa lalu yang pahit. Wajib baca deh buat penggemar Divergent.



No comments:

Post a Comment

Terima kasih telah berkomentar. Komentar sengaja dimoderasi untuk menghindari spam.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...